Debat CAKSIS SMK Negeri 1 Kebumen 2024: Adu Gagasan Soal Keberlanjutan Organisasi OSIS

Kebumen —Tiga calon ketua OSIS (caksis) yakni Angel Nova Tanusdjaja caksis 1, Kholifah caksis 2, dan Udhah Rufaedah caksis 3, yang saling beradu gagasannya di dalam PILKOSIS yang dilaksanakan di indoor SMK Negeri 1 Kebumen, Jumat 20 September 2024. Debat dihadiri oleh seluruh siswa siswi, guru dan jajaran pemimpin sekolah dan ada juga tamu undangan dari sekolah lain seperti SMA Negeri 1 Kebumen, MAN 2 Kebumen, dan beberapa perwakilan dari beberapa sekolah lain.

Debat yang dibuka dengan laporan ketua panitia dan dilanjutkan dengan sambutan kepala sekolah oleh Bapak Drs. Haryoko M.M, lalu adapun penampilan Tari Gama Gandrung dari ekskul tari.

Sedangkan debat dibagi menjadi 5 tahap. Di antaranya, tahap pertama yaitu pemaparan visi, misi dan program kerja (proker) andalan.

Berikutnya, tahap kedua pertanyaan acak yang disiapkan menggunakan nomor undian. Tahap ketiga para calon akan saling memberikan pertanyaan dan pendapat. Tahap ke-4 yakni pertanyaan dari panelis, dan tahap yang yang terakhir yakni tahap ke-5 adalah pertanyaan umum dari para audiens.

Debat tahap 1 yang mengemukakan tentang tolak ukur untuk keberhasilan OSIS selanjutnya. Angel menyebut bahwa keberhasilan osis selanjutnya bergantung pada partisipasi siswa siswi SMK Negeri 1 Kebumen, dan Kholifah menyebutkan bahwa SDM dan kerja sama antara anggota sangat penting terhadap keberhasilan OSIS, lalu di lanjut oleh gagasan dari Udhah yang mengatakan bahwa organisasi tersebut bisa berhasil jika dapat mencapai tujuan bersama.

Tanya jawab berlangsung sengit dengan sejumlah pertanyaan kritis dari ketiga caksis.

Ditambah sorak sorai dari seluruh tim sukses yang ikut meramaikan jalannya acara, lalu dilanjutkan pertanyaan-pertanyaan dari tiga panelis yakni Bapak Novi Kurniawan sebagai Waka Kesiswaan, Siti Nur Khomsiatun sebagai Ketua OSIS periode 2023/2024, dan Ibu Mulyani sebagai Waka Kesiswaan.

Topik yang utama adalah bagaimana ketua OSIS bisa mengukur kinerja OSIS dengan adil dan akurat, lalu pertanyaan dari panelis ke-tiga yakni Ibu Mulyani yang membahas tentang adab siswa siswi SMK Negeri 1 Kebumen, dan pertanyaan terakhir yakni, bagaimana partisipasi siswa siswi dalam extra dan komunitas yang ada.

Sementara acara debat ditutup dengan sesi foto bersama panelis dan para tamu undangan, lalu pembawaan lagu oleh ekskul musik. Para siswa terlihat antusias mendiskusikan penampilan para kandidat seusai acara. Hal ini menandakan tingginya partisipasi dan kepedulian mereka terhadap masa depan organisasi siswa di SMK Negeri 1 Kebumen. Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMK Negeri 1 Kebumen Tahun Ajaran 2024/2025 dijadwalkan akan berlangsung pada Senin (23/09/2024). (Jurnalis Meuzen.red)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *