Puncak Demokrasi SMKN 1 KEBUMEN

Kebumen – Senin, 23 September 2024 SMK NEGERI 1 KEBUMEN mengadakan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS periode 2024/2025. Proses Demokrasi dalam pemilihan ketua osis tidak hanya melibatkan para kandidat tetapi melibatkan seluruh warga sekolah, mulai dari guru hingga siswa-siswi kelas 10, 11, dan 12.

Selain menjadi puncak Demokrasi sekolah, kegiatan ini juga merupakan bentuk implementasi P5 kelas 10 bertema Suara Demokrasi. Melalui kegiatan ini siswa diajak untuk berfikir kritis dalam memilih calon ketua sekaligus menjadi bentuk partisipasi dalam mewujudkan Demokrasi di lingkungan sekolah. Kegiatan berlangsung lancar dimulai dengan pencoblosan melalui komputer. Dilanjutkan dengan simulasi pencoblosan versi KPU oleh siswa kelas 10. Terakhir adalah simulasi penghitungan suara dan disusul dengan pengumuman hasil pemilihan ketua dan wakil ketua osis.

Pengumuman hasil diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Pelajar Pancasila. Lalu dilanjut dengan sambutan ketua OSIS periode 2023/2024 dan sambutan kepala sekolah. Dari hasil pemilihan telah ditetapkan Udhah Rufaedah dan Siti Mudrikah sebagai Ketua dan Wakil ketua Osis terpilih periode 2024/2025. Kegiatan ditutup dengan pengalungan selempang sebagai tanda alih jabatan. (Anis/Tim Meuzen)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *