KEBUMEN — Pada Jumat, (25/10) SMK Negeri 1 Kebumen mengadakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) yang disebut dengan Smenza leadership Projek (SLP) yang berlangsung selama dua hari. Acara ini diikuti oleh seluruh Pengurus OSIS SMK Negeri 1 Kebumen periode 2024/2025, serta seluruh Pengurus inti ektrakurikuler dan komunitas yang ada di SMK Negeri 1 Kebumen. Kegiatan Smenza leadership Projek (SLP) tahun ini, mengusung tema “Leading With Enthusiasm And Adaptibility, Provide Optimal Dedication, To Achive Effective Ressilience”.
Kegiatan yang berlangsung di hari pertama ini berjalan dengan lancar dengan rangkaian acara yang lebih mendominasi kepada materi. Kegiatan yang dimulai dari pagi hingga dhuhur ini bertempat di Perpustakaan Widya Graha SMK Negeri 1 Kebumen. Pemaparan materi pertama diisi oleh Bapak Edy Setiawan S. Pd yang menjelaskan materi keorganisasian, seperti makna manajemen organisasi, dan segala hal yang menyangkut permasalahan hingga penyelesaian yang biasanya terjadi di dalam sebuah organisasi. Dilanjutkan materi yang kedua oleh Bapak Novi Kurniawan S. Pd yaitu mengenai administrasi. Disini para peserta Smenza Leadership Project dibekali banyak ilmu mengenai surat menyurat, proposal, Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) dan format-format penting yang menyangkut hal-hal tersebut. Pemateri yang selanjutnya yaitu Ibu Neli Faizah S, Pd yang memberikan pengajaran terhadap pengelolaan keuangan. Disini para peserta diajak untuk ikut serta dalam praktik pembuatan RAB (Rencana Anggaran Biaya).
Menjelang waktu dzuhur, para peserta dihimbau untuk ishoma. Setelah waktu ishoma berakhir, para peserta menuju Ruang Tribun untuk mengikuti kegiatan selanjutnya yaitu ceremony pembukaan kegiatan Smenza Leadership Proect (SLP) sekaligus pemaparan materi kepemimpinan oleh Bapak Haryoko M.M selaku Kepala SMK Negeri 1 Kebumen. Acara terakhir pada hari pertama ini yaitu widegame. Para peserta tampak sangat antusias dengan beragam warna hijab yang berbeda-beda, ditambah dengan aksesoris yang masing-masing kelompok kenakan menjadikan suasana SLP ini menjadi lebih unik dan kreatif. Disini bukan hanya nilai berpikir kritis yang di uji, tetapi sikap tangkas, tegas, kecepatan, dan ketepatan, juga menjadi nilai utama bagi seorang leader sebagai salah satu usaha untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan serta membangun karakter pribadi yang kuat tanpa meninggalkan aspek ketangkasan, keterampilan, serta kerja sama antar anggota tim.
Pada pelaksanaan hari kedua kegiatan Smenza Leadership Project, acara pertama diisi dengan diskusi program kerja antar ekstrakurikuler yang dinaungi oleh masing-masing seksi bidang OSIS SMK Negeri 1 Kebumen. Diskusi berlangsung dengan tenang, disana para peserta tampak saling bertukar pikiran dan pendapat untuk program kerja yang akan dilaksanakan bersama ini.
Acara selanjutnya yaitu pemaparan materi sekaligus praktik Peraturan Baris berbaris (PBB) oleh koramil Kebumen. Para peserta diajarkan gerakan-gerakan yang tangkas dan sesuai dengan ketentuan PBB yang baik dan benar. Tidak sampai disitu, para peserta juga mendapatkan nasihat-nasihat mengenai kepemimpinan. Dan tidak hanya teori, peserta SLP juga diajak langsung mempraktikkan latihan dasar PBB yang dipandu oleh instruktur dari TNI AD, memberikan pengalaman nyata dalam kedisiplinan dan ketangkasan. Tujuannya adalah untuk membentuk karakter disiplin dan tanggung jawab, sejalan dengan visi program kepemimpinan dalam membina generasi muda yang tangguh.
Rangkaian acara berjalan lancar mulai dari pemaparan materi hingga sesi praktik PBB. Setelah sesi pelatihan, para peserta menampilkan Pentas Seni dari masing-masing kelompok yang menambah suasana ceria dan semangat. Sesi ini disusul dengan acara tukar kado yang ditunggu-tunggu, di mana para peserta saling memberi dan menerima hadiah. Acara diakhiri dengan penutupan yang meriah, pembagian hadiah untuk kelompok terbaik, terantusias, dan terkreatif serta sesi foto bersama. Dengan kesuksesan acara ini, diharapkan para peserta dapat membawa pulang pengalaman berharga dan semangat kepemimpinan yang baru, membentuk mereka sebagai calon pemimpin yang berdisiplin dan bertanggung jawab dalam satu periode kedepan. (Olivia, OSIS.red)